Analisasumut.com
Beranda Analisa NEWS Polisi Ungkap Kronologi Kematian Selebgram Lula Lahfah, Reza Arap Datang Bersama Dokter

Polisi Ungkap Kronologi Kematian Selebgram Lula Lahfah, Reza Arap Datang Bersama Dokter

Kepolisian mengungkap kronologi meninggalnya selebgram Lula Lahfah yang ditemukan tak bernyawa di apartemennya di kawasan Jakarta Selatan. Polisi juga membeberkan momen kedatangan kekasih Lula, Reza Arap, ke lokasi bersama tim dokter.

Dibaca Juga : Said Abdullah: Mundurnya Pimpinan OJK dan BEI Belum Cukup Pulihkan Kepercayaan Investor

Dalam konferensi pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Kebayoran Baru, Jumat (30/1/2026), penyidik menjelaskan rangkaian peristiwa sebelum kematian Lula Lahfah terungkap. Kasus ini terungkap setelah asisten Lula merasa curiga karena tidak ada aktivitas dari korban sepanjang hari.

Kecurigaan tersebut mendorong pihak asisten meminta bantuan pengelola apartemen untuk membuka unit yang terkunci dari dalam. Setelah pintu berhasil dibuka, Lula ditemukan dalam kondisi tergeletak dan tidak menunjukkan respons.

Asisten Hubungi Reza ArapKasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Iskandarsyah mengatakan, salah satu saksi kemudian menghubungi Reza Arap untuk menginformasikan kondisi terakhir Lula Lahfah.

“Salah satu saksi menghubungi pacar Saudari LL dan menyampaikan kondisi terakhir yang ditemukan di dalam unit apartemen,” ujar Iskandarsyah.

Mendapatkan informasi tersebut, Reza Arap langsung meminta asistennya berinisial C untuk mencari dokter guna memastikan kondisi Lula.

“Saudara RA meminta Saudari C untuk mencarikan dokter agar dapat memastikan kondisi Saudari LL,” jelasnya.

Polisi Tampilkan Rekaman CCTV Polisi turut menampilkan rekaman CCTV lift apartemen yang merekam momen kedatangan Reza Arap bersama dokter. Berdasarkan rekaman tersebut, Reza Arap terlihat tiba di apartemen pada pukul 19.21 WIB.

“Di CCTV lift terlihat Saudara RA hadir bersama tim dokter yang dihubungi oleh Saudari C,” kata Iskandarsyah.

Dalam rekaman itu, Reza Arap dan dokter tampak langsung menuju lantai tempat unit apartemen Lula Lahfah berada untuk melakukan pengecekan kondisi.

Penyelidikan Masih Berlangsung Hingga saat ini, kepolisian masih melakukan pendalaman untuk memastikan penyebab pasti kematian Lula Lahfah. Polisi menyatakan akan menunggu hasil pemeriksaan lanjutan serta keterangan tambahan dari sejumlah saksi terkait.

Dibaca Juga : Satlantas Polrestabes Medan Lakukan Penertiban Knalpot Brong

Kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah ini menyita perhatian publik dan ramai diperbincangkan di media sosial.

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan