Lestarikan Budaya Karo, Anggota DPRD Deli Serdang Hadiri Gendang Guro-Guro Aron di Desa Sumbul
Anggota DPRD Kabupaten Deli Serdang, Sehat Herianto Sembiring, menghadiri acara Gendang Guro-Guro Aron (GGGA) yang digelar Pemuda Merga Silima (PMS) bekerja sama dengan Pemerintah Desa Sumbul, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (17/1/2025) malam.
Dibaca Juga : Peringatan Isra Mikraj di Banyuwangi Hadirkan Biduan, MUI Tegas: Tidak Pantas!
Kehadiran legislator yang diusung Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) itu disambut panitia dan masyarakat. Sehat Herianto Sembiring hadir bersama rombongan dan menyempatkan diri menyapa serta berinteraksi langsung dengan warga yang memadati lokasi acara.
Berdasarkan pantauan di lapangan, kegiatan GGGA berlangsung meriah dan sarat dengan nilai budaya Karo. Ribuan masyarakat dari berbagai kalangan tampak antusias mengikuti rangkaian acara yang diiringi musik tradisional, menciptakan suasana kebersamaan dan kekeluargaan.
Dalam sambutannya, Sehat Herianto Sembiring menyampaikan apresiasi kepada Pemuda Merga Silima dan Pemerintah Desa Sumbul atas terselenggaranya kegiatan budaya tersebut.
Menurutnya, Gendang Guro-Guro Aron tidak hanya menjadi hiburan masyarakat, tetapi juga berperan penting dalam pelestarian adat dan budaya Karo.
“Kegiatan ini memiliki nilai strategis dalam menjaga identitas budaya Karo agar tetap lestari dan diwariskan kepada generasi muda. Selain itu, acara seperti ini juga memperkuat persatuan dan kearifan lokal di tengah masyarakat,” ujar Sehat Herianto.
Ia menegaskan komitmennya sebagai wakil rakyat untuk terus mendukung kegiatan sosial dan kebudayaan masyarakat di daerah pemilihannya.
Selain itu, anggota Komisi II DPRD Deli Serdang yang membidangi pertanian, perikanan, dan peternakan tersebut juga mengimbau masyarakat agar memiliki kepesertaan BPJS Kesehatan. Ia menyatakan kesiapannya membantu warga kurang mampu dalam proses pengurusan administrasi kepesertaan, sejalan dengan program Universal Health Coverage (UHC) yang menjadi prioritas pemerintah pusat berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Sementara itu, Ketua Pemuda Merga Silima (PMS) Desa Sumbul, Hendri Barus (BJK), menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan perhatian yang diberikan oleh Sehat Herianto Sembiring.
“Kehadiran beliau menjadi motivasi bagi kami, khususnya para pemuda, untuk terus aktif melestarikan budaya Karo dan menjalankan kegiatan positif di tengah masyarakat,” ujar Hendri.
Hal senada disampaikan Ketua Panitia GGGA PMS dan Pemerintah Desa Sumbul, Rio Kumandar Tarigan. Ia menyebutkan bahwa kegiatan GGGA merupakan hasil kerja sama dan gotong royong antara pemuda, pemerintah desa, dan masyarakat.
“Antusiasme masyarakat menunjukkan budaya lokal masih sangat dicintai dan relevan. Kami berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kegiatan ini,” katanya.
Acara tersebut turut dihadiri Kepala Desa Sumbul Ridwan Gurusinga, Camat STM Hilir Antonius Tarigan, Njata M. Said Ginting, serta sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, dan tamu undangan lainnya.
Dibaca Juga : Pengeroyokan Keluarga di Medan Barat Diselidiki, Diduga Libatkan Oknum Polri dan TNI
Kegiatan berlangsung tertib dan penuh kegembiraan hingga larut malam, mencerminkan kuatnya kebersamaan antara pemuda, pemerintah desa, dan masyarakat dalam menjaga nilai budaya serta persatuan di Desa Sumbul.






