26 Jam Berlalu, Kebakaran Pabrik Sandal di Medan Masih Berlangsung
Kebakaran pabrik sandal milik PT Garuda Mas Perkasa (GMP) yang terletak di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, telah berlangsung kurang lebih 26 jam, sejak api mulai terlihat pada Selasa (27/1/2026) pukul 22.00 WIB.
Terpantau di lokasi, Rabu (28/1/2026) pukul 23.45 WIB, kobaran si jago merah masih terlihat di bagian belakang pabrik, meski sudah tidak terlalu marak. Kepulan asap hitam juga sudah berkurang.
Baca juga : Enam Jam Berlalu, Kebakaran Pabrik Sandal di Medan Deli Masih Berlangsung
Salah satu warga di Jalan Perjuangan No 1, Pulo Brayan Bengkel, Kecamatan Medan Timur, Suhendri, 45 tahun, membenarkan api masih menyala.
“Iya apinya masih menyala, tapi memang sudah tidak terlalu membara seperti sebelum-sebelumnya,” ujarnya.
Baca juga : Polda Sumut Turunkan Water Cannon untuk Atasi Kebakaran Pabrik Sandal
Menurut petugas yang menjaga pintu masuk PT GMP, mengatakan bahwa kondisi api sudah mulai dapat dikendalikan.
Selain itu, hingga pukul 00.15 WIB dini hari, Mobil Pemadam Kebakaran masih terlihat berlalu-lalang memasuki PT GMP.
Baca juga : Kebakaran Besar Terjadi di Kawasan Industri Medan Deli
Hingga berita ini diturunkan, petugas pemadam kebakaran masih terus melakukan pendinginan untuk memastikan tidak ada titik api yang kembali menyala.
Aparat kepolisian dan pihak perusahaan juga tetap berjaga di sekitar lokasi guna mengamankan area pabrik.






