Fokus Infrastruktur, Pemkot Siantar Rehabilitasi Jalan Sepanjang 20 Km pada 2024
Fokus Infrastruktur, Pemerintah Kota Pematangsiantar di bawah kepemimpinan Wali Kota Susanti Dewayani terus berupaya menciptakan Siantar yang Sehat, Sejahtera dan Berkualitas.
Hal ini terlihat dari program Fokus Infrastruktur rehabilitasi jalan yang dilakukan sepanjang tahun 2024, di mana Dinas PUTR telah melakukan perbaikan sepanjang 20 km.
Kepala Bidang Jalan dan Jembatan, Rado Hotrin Simatupang ST menyampaikan bahwa pihaknya berupaya semaksimal mungkin agar masyarakat mendapatkan infrastruktur yang layak sehingga tak sekadar kelancaran lalu lintas tapi memberi peningkatan ekonomi masyarakat.
Pemerintah Kota Pematangsiantar di bawah kepemimpinan Wali Kota Susanti Dewayani terus berupaya menciptakan Siantar yang Sehat, Sejahtera dan Berkualitas.
Hal ini terlihat dari program rehabilitasi jalan yang dilakukan sepanjang tahun 2024, di mana Dinas PUTR telah melakukan perbaikan sepanjang 20 km.
Kepala Bidang Jalan dan Jembatan, Rado Hotrin Simatupang ST menyampaikan bahwa pihaknya berupaya semaksimal mungkin agar masyarakat mendapatkan infrastruktur yang layak sehingga tak sekadar kelancaran lalu lintas tapi memberi peningkatan ekonomi masyarakat.
Adapun ruas jalan protokol ini menjadi penting lantaran terhubung dengan beberapa pusat pertokoan, loket bus AKDP hingga pusat perbelanjaan Pasar Horas.
Kepala Bidang Jalan dan Jembatan, Rado Hotrin Simatupang ST menyampaikan bahwa pihaknya berupaya semaksimal mungkin agar masyarakat mendapatkan infrastruktur yang layak sehingga tak sekadar kelancaran lalu lintas tapi memberi peningkatan ekonomi masyarakat.
Pemerintah Kota Pematangsiantar, ujarnya, berkomitmen bahwa pajak yang dibayar oleh masyarakat kembali kepada masyarakat dalam bentuk infrastruktur yang baik dan mampu menjawab kebutuhan masyarakat.
“Untuk tahun 2024, kita melakukan pembangunan jalan sepanjang 1,5 km, melakukan rekonstruksi jalan sepanjang 1 km, melakukan pelebaran jalan sepanjang 4 km, dan merehabilitasi jalan total sepanjang: 20 km,” katanya.
Pada akhir tahun 2024 ini, Dinas PUTR sendiri terpantau melakukan rehabilitasi dua jalan utama di inti kota yaitu Jalan Sutomo sepanjang 750 meter dengan lebar rata-rata 15,5 meter.
“Titik awal pengaspalan kita lakukan, dimulai dari Simpang Jalan Pattimura, dan titik akhir Simpang Jalan Sutoyo. Jadi jalan ini kita perbaiki mengingat ini jalan utama dan dekat dengan Pasar Horas,” kata Rado.