Analisasumut.com
Beranda Analisa NEWS BRI Pematangsiantar Libur 17–18 Agustus, Layanan Digital Tetap Jalan 24 Jam

BRI Pematangsiantar Libur 17–18 Agustus, Layanan Digital Tetap Jalan 24 Jam

Menjelang libur panjang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Pematangsiantar mengumumkan penyesuaian jadwal layanan operasionalnya.

Dibaca Juga ; Menguak Sepenggal Kisah Kelam di SMA Matauli Pandan: Luka yang Masih Membekas

Humas BRI Cabang Pematangsiantar, Ari, mengatakan layanan akhir pekan (weekend banking) pada Sabtu, 16 Agustus 2025, masih tersedia, namun tidak ada layanan pada Minggu, 17 Agustus 2025 karena bertepatan dengan Hari Libur Nasional.

“Layanan weekend banking tanggal 17 Agustus ditiadakan karena libur nasional HUT RI. Untuk Senin, 18 Agustus 2025, yang ditetapkan sebagai cuti bersama, informasi kantor cabang yang tetap beroperasi bisa dilihat melalui kanal resmi BRI,” kata Ari, Jumat (15/8/2025).

Dibaca Juga : Pemkab Labuhanbatu Gelar Ramah Tamah HUT ke-80 RI, Pejuang dan Veteran Jadi Tamu Kehormatan

Meski layanan kantor tidak tersedia pada 17–18 Agustus 2025, Ari memastikan transaksi digital BRI tetap aktif 24 jam. Nasabah dapat memanfaatkan berbagai platform digital seperti BRImo, Internet Banking, dan jaringan ATM/CRM.

“Nasabah tetap bisa melakukan transaksi seperti transfer, pembayaran tagihan, setor dan tarik tunai melalui layanan digital,” katanya.

Dibaca Juga : 55 Anggota Paskibraka Pematangsiantar Resmi Dikukuhkan, Siap Jalankan Tugas Sakral 17 Agustus

Ari menambahkan, operasional normal kantor cabang BRI akan kembali berjalan pada Selasa, 19 Agustus 2025, mengikuti berakhirnya libur panjang sesuai Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri.

Komentar
Bagikan:

4 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan