Analisasumut.com
Beranda Analisa NEWS Tawuran Pelajar Gegerkan Kecamatan Munte, Polisi Amankan Sajam dan Botol Bensin

Tawuran Pelajar Gegerkan Kecamatan Munte, Polisi Amankan Sajam dan Botol Bensin

Aksi tawuran antar pelajar kembali mencoreng ketenangan warga di Kecamatan Munte, Kabupaten Karo. Keributan pecah antara kelompok pelajar dari Desa Kineppen dan Desa Buluh Naman, Minggu (3/8/2025) dini hari, tepatnya di kawasan Simpang Desa Buluh Naman, Dusun Bertah.

Menanggapi laporan masyarakat, personel Polsek Munte langsung turun ke lokasi dan membubarkan aksi tawuran tersebut.

Penanganan dipimpin langsung Kanit Reskrim, Ipda Azis Tarigan bersama sejumlah personel lainnya.

Baca Juga : Penyerangan Brutal di Ketaren: Mobil Ormas LMP Dirusak, Warga Terluka Disabet Sajam

“Pembubaran dilakukan secara tegas namun tetap mengedepankan pendekatan humanis. Tidak ada korban jiwa maupun kerusakan fasilitas umum dalam kejadian tersebut,” ujar Kapolsek Munte, AKP D Tambunan.

Selain membubarkan massa, petugas juga mengamankan sejumlah barang bukti yang mengkhawatirkan.

Di antaranya senjata tajam (sajam) dan botol berisi bensin yang diduga disiapkan untuk aksi kekerasan.

“Temuan ini menunjukkan bahwa tawuran ini sudah direncanakan, dan tidak bisa dianggap enteng. Kami akan mendalami kasus ini dan mengambil langkah tegas,” kata Tambunan.

Sebagai tindak lanjut dan upaya pencegahan, Polsek Munte telah menjadwalkan pertemuan khusus dengan para pemangku kepentingan dari kedua desa.

“Kami sudah mengundang Kepala Desa Kineppen dan Kepala Desa Buluh Naman untuk hadir dalam pertemuan mediasi yang akan digelar di Aula Polsek Munte pada Selasa, 5 Agustus 2025. Tujuannya adalah menjembatani komunikasi antar pihak dan merumuskan solusi jangka panjang agar kejadian serupa tidak terulang,” ucapnya.

Polisi juga mengimbau masyarakat khususnya orang tua dan pihak sekolah, untuk lebih memperhatikan pergaulan serta aktivitas anak-anak mereka di luar jam sekolah.

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan