Analisasumut.com
Beranda Analisa NEWS 56 Anggota Paskibraka Simalungun Tempuh Pelatihan Intensif 30 Hari, Siap Kibarkan Sang Saka

56 Anggota Paskibraka Simalungun Tempuh Pelatihan Intensif 30 Hari, Siap Kibarkan Sang Saka

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Simalungun, Arifin Nainggolan, mengatakan 56 peserta dinyatakan lulus Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka). Mereka terdiri dari 23 putra dan 33 putri.

Dibaca Juga : Harga TBS Sawit Simalungun Melonjak, Petani Bersorak Naik Rp10-Rp60 per Kg!

“Proses seleksi sudah selesai. Pelatihan intensif dijadwalkan mulai 15 Juli 2025 di Pematang Raya,” kata Arifin saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (29/6/2025).

Pelatihan intensif berlangsung selama satu bulan dan bertujuan membentuk karakter, serta kedisiplinan.

“Kurang lebih sebulan latihan pemusatan sebagai kesiapan fisik dan mental para peserta dalam menjalankan tugas kenegaraan di upacara peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus mendatang,” ucap Arifin.

Dari seluruh Paskibraka yang lulus, satu pasang peserta terbaik telah terpilih mewakili Kabupaten Simalungun di tingkat Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

“Sebanyak 54 orang akan bertugas sebagai pengibar bendera di Simalungun. Sementara satu pasang lainnya akan berangkat ke tingkat provinsi sebagai perwakilan terbaik kita,” ujarnya.

Dibaca Juga : Wabup Simalungun Beri Apresiasi Tinggi atas Kinerja Polres Basmi Narkoba dan Premanisme

Arifin menambahkan, proses seleksi Paskibraka tahun ini dilakukan secara ketat dan transparan. Juga melibatkan berbagai pihak, mulai dari unsur TNI, Polri, Dinas Pendidikan hingga tenaga medis. Hal ini agar memastikan peserta yang lolos benar-benar memenuhi kriteria fisik, mental, dan kedisiplinan tinggi. 

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan